Syarat KUR (Kredit Usaha Rakyat) Bank BRI dan BNI

Advertisemen
Pingin usaha berkembang, namun susah banget mengajukan kredit karena usaha masih kecil ? Kredit Usaha Rakyat adalah solusinya ! Apa syaratnya ?

KUR adalah pembiayaan usaha produktif meliputi segmen mikro, kecil dan menengah serta koperasi (UMKMK) yang layak namun belum bankable untuk modal kerja dan dan atau kredit investasi.

Klik disini untuk mengetahui lebih dalam apa itu Program KUR.

Pemerintah sendiri telah menerbitkan paket kebijakan yang bertujuan untuk meningkatkan Sektor Riil dan memberdayakan UKMK.  Program KUR diluncurkan oleh Presiden pada tahun 2007. 

Bank BRI, Mandiri, BNI, BTN, Syariah Mandiri dan Bukopin ditetapkan menjadi Bank Pelaksana penyalur KUR.

Fasilitas ini seharusnya bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya. Jangan disalahgunakan untuk kepentingan lain. Satu hal, yang perlu diperhatikan ketika hendak mengajukan kredit (pinjaman) �pikirkan cara membayarnya (bunga dan pokok pinjaman)�. 

Mungkin ada saja, diantara kita yang tidak realistis, meminjam tanpa tahu bagaimana cara membayarnya. Meskipun terkesan merakyat, KUR tetaplah kredit yang dananya harus dilunasi. Bila boleh kasih saran, lebih baik mengajukan kredit dijadikan opsi terakhir. Bila ada teman atau keluarga yang bisa memberi pinjaman, kenapa harus kredit dari orang/lembaga lain ?

Hanya saja, kredit dari lembaga keuangan biasanya bisa besar. Ini menjadi pilihan terbaik bagi kita yang butuh dana cepat dan besar. KUR sendiri memiliki beberapa jenis sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan setiap debitur.

Agar tidak blind impulse (bertindak tanpa pikir-pikir), sangat penting mengetahui syarat pengajuan KUR ini. Ada beberapa Bank yang menyediakan fasilitas Kredit Usaha Rakyat, beberapa diantaranya yaitu Bank BRI dan BNI.


Syarat KUR Bank BRI dan BNIKredit Usaha Rakyat Bank BRI

Kriteria Umum :

  • Peminjam tidak sedang menerima kredit (pinjaman) dari bank atau kredit dari program pemerintah.
  • Diperbolehkan bagi UMKMK yang sedang menerima kredit konsumtif dari perbankan : kredit kendaraan bermotor, pemilikan rumah, kartu kredit


Jenis Kredit Usaha Rakyat :


1. KUR Mikro

Syarat :
  • Individu yang sedang melakukan usaha produktif serta layak.
  • Usaha sudah berjalan minimal 6 bulan secara aktif
  • Syarat administrasi : KTP, Kartu Keluarga (KK) dan surat izin usaha
Ketentuan :
  • Jumlah kredit maksimal Rp 25 juta per individu (debitur)
  • Untuk Kredit Modal Kerja (KMK) jangka waktu maks 3 tahun
  • Sementara Kredit Investasi (KI) jangka waktu maks 5 tahun
  • Suku bunga 12% per tahun atau 0,55% flat per bulan
  • Tidak ada biaya administrasi dan provisi

2. KUR Ritel

Syarat :
  • Individu yang sedang melakukan usaha produktif dan layak.
  • Usaha sudah berjalan minimal 6 bulan (aktif)
  • Mempunyai IUMK (surat Ijin Usaha Mikro dan Keil) atau boleh menggunakan surat izin lain yang serupa.
Ketentuan :
  • Jumlah kredit maks Rp 25 juta � 500 juta
  • Untuk KMK jangka waktu 4 tahun
  • Sementara KI jangka waktu pengembaliannya 5 tahun
  • Suku bunga 12 % per tahun
  • Agunan berdasarkan kebijakan bank
  • Tidak ada biaya administrasi dan provisi

3. KUR TKI (Tenaga Kerja Indonesia)

Syarat :
  • Calon TKI yang hendak berangkat ke negara tujuan untuk bekerja.
  • Syarat administrasi : KTP atau Kartu Keluarga, Perjanjian kerja dengan pengguna jasa, Perjanjian penempatan, Passpor, Visa serta persyaratan lain berdasarkan ketentuan.
Ketentuan :
  • Jumlah kredit Rp 25 juta maksimal. Atau sesuai Cost Structure dari Pemerintah.
  • Suku bunga 12 % per tahun atau setara flat per bulan 0,55%
  • Jangka waktu pengembalian 3 tahun atau berdasarkan kontrak kerja
  • Beberapa negara tujuan penempatan : Malaysia, Brunei, Singapura, Hongkong, Taiwan, Jepang, Korea Selatan

Bila ada yang hendak ditanyakan, silahkan hubungi BRI Call 14017 atau Telp (62-21) 2510244

artikel yang bisa dibaca : cara mengajukan kredit tanpa agunan di bank

Kredit Usaha Rakyat Bank BNI

Persyaratan :

  1. Debitur (peminjam) tida sedang menerima fasilitas kredit dari bank lain atau dari kredit program pemerintah.
  2. Memiliki pengalaman dalam bidang usaha minimal 1 tahun.
  3. Kelengkapan legalitas usaha (yang masih berlaku), sementara untuk permohonan pinjaman hingga Rp 150 juta syaratnya cukup surat keterangan berusaha dari kelurahan.

Kemudahan :

  1. Proses permohonan kredit sederhana dan relatif cepat
  2. Kita bisa menggunakannya baik untuk menambah modal kerja atau kredit investasi usaha.


Bila anda ingin mengetahui lebih dalam, silahkan hubungi BNI Call 500046 atau (021) 500046 / 68888.

Nah, itulah syarat Kredit Usaha Rakyat yang bisa anda jadikan pegangan. Semoga dengan adanya KUR bisa meningkatkan akses pembiayaan dan mengembangkan UMKM serta Koperasi.
Fajar M

(Bila ada informasi yang keliru atau ada pembaharuan, silahkan kirim kritik dan  saran pada navigasi kontak. Terimakasih untuk tidak mengcopy paste artikel ini)

Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 Belajar Ilmu Bisnis