Benarkah Keuntungan Jual Pulsa Sangat Menggiurkan Bila Ditekuni?

Advertisemen
Tidak dapat dipungkiri, sampai saat ini masih banyak masyarakat yang meragukan potensi usaha jualan pulsa. Beberapa di antara mereka bahkan menganggap bisnis pulsa sama sekali tidak potensial untuk dijalankan, terlebih di zaman sekarang ini dimana mayoritas masyarakat cenderung lebih banyak yang menggunakan media komunikasi via jejaring internet.

Peningkatan jumlah pengguna HP semakin melesat

Padahal, jika ditelisik secara lebih mendalam, usaha jual pulsa benar � benar memiliki potensi yang luar biasa besar loh. Bahkan, jika dibandingkan dengan beberapa bisnis lain nya, jika ditekuni, bisnis pulsa cenderung memiliki potensi keuntungan yang jauh lebih besar.

Tidak percaya? Berikut ini beberapa bukti pendukung nya :

A. Jumlah Pengguna Ponsel Terus Mengalami Peningkatan

Percaya atau tidak, jumlah pengguna ponsel genggam di Indonesia terus mengalami peningkatan setiap tahun nya. Konon, di masa sekarang ini, hampir semua kalangan masyarakat dari mulai lapisan atas hingga lapisan bawah telah memiliki ponsel genggam. Bahkan, beberapa di antara nya ada yang memiliki dua hingga tiga buah perangkat ponsel genggam.

Pertanyaan nya, apakah setiap ponsel genggam tersebut membutuhkan pulsa? Jawaban nya pasti �Ya�. Apa pun yang terjadi di masa mendatang, setiap ponsel genggam tersebut pasti membutuhkan pulsa untuk bisa beroperasi secara normal / bisa digunakan untuk berkomunikasi dan mengakses informasi.

Nah, jika dikait � kait kan dengan poin di atas (pertambahan jumlah pengguna ponsel genggam di Indonesia), maka dapat dipastikan kebutuhan akan pulsa elektrik akan terus mengalami peningkatan setiap tahun nya.

Disamping itu, perlu diketahui, produk yang bisa dijual oleh konter pulsa saat ini juga lebih beragam dan tidak hanya terbatas pada pulsa elektrik saja. Ya, selain dapat menjual pulsa elektrik seluler, para agen pulsa saat ini juga sudah bisa menjual berbagai macam produk lain nya yang masih terkait dengan pulsa, seperti pulsa listrik, voucher game online, voucher google play, dll.

B. Peluang Keuntungan di Bisnis Jual Pulsa Sangat Banyak

Seperti yang telah kami sebutkan di atas, bisnis pulsa memiliki potensi keuntungan yang sangat banyak. Dalam hal ini, selain bisa menjual berbagai macam produk pulsa (dari mulai produk pulsa seluler elektrik, pulsa listrik, voucher game online, voucher google play, dll), para pebisnis pulsa juga bisa mendapatkan keuntungan dari aktivitas penjualan aksesoris handphone dan juga dari setiap transaksi penjualan yang bisa dilakukan oleh downline yang berhasil mereka rekrut.


C. Bisnis Pulsa Bisa Dijadikan Sebagai Bisnis Sambilan

bisnis pulsa elektrik untuk penghasilan tambahanTerakhir, disamping dua hal di atas, keuntungan bisnis pulsa juga bisa dirasakan dari aktivitas nya yang bisa dilakukan / dijadikan sebagai aktivitas sampingan / sambilan. Hal ini tentu nya sangat cocok untuk Anda yang ingin terjun ke dunia bisnis namun tidak ingin meninggalkan pekerjaan Anda yang sekarang atau pun sedang berada di bangku sekolah atau pun perkuliahan.


Anda juga bisa membaca referensi artikel panduan bisnis pulsa elektrik dengan mendaftar di salah satu server dengan pelayanan cepat dan memuaskan seperti TIMI PULSA. Kunjungi website resminya di www.timipulsa.com

Hitung � Hitungan Angka Keuntungan dari Bisnis Pulsa

Meskipun keuntungan yang bisa didapatkan oleh pebisnis pulsa per transaksi nya mungkin hanya 1000 atau 2000 rupiah, namun, jika diakumulasi secara total, angka keuntungan nya benar � benar sangat menggiurkan loh.

Contoh nya: jika per hari Anda dapat melakukan transaksi sebanyak 50 transaksi, Anda sudah memilik downline sebanyak 10 orang yang juga berhasil melakukan transaksi sebanyak 50 kali (dengan keuntungan per transaksi downline sebesar 200 rupiah), maka keuntungan yang bisa Anda dapatkan adalah sebesar: (50 X 1500) + (50X10*200) = Rp. 175.000,- / hari.

Bagaimana? Sangat menguntungkan bukan? Jumlah transaksi 50 per hari seperti yang kami contohkan di atas pada dasar nya tergolong masih sangat sedikit loh. Jika Anda benar � benar menekuni bisnis ini dengan serius, jumlah transaksi harian Anda pasti akan bisa lebih besar dari 50 transaksi per hari.

Disamping itu, perhitungan di atas juga belum termasuk perhitungan keuntungan jika Anda menjual berbagai macam aksesoris handphone loh!

Tips Menggandakan Keuntungan di Usaha Jual Pulsa


1. Bekerjasama dengan Distributor Pulsa Elektrik yang Berani Menawarkan Harga Murah

Harga pulsa elektrik yang ditetapkan oleh distributor pulsa yang Anda gunakan akan sangat berpengaruh terhadap besaran keuntungan yang akan Anda dapatkan. Dalam hal ini, semakin murah harga dasar yang ditetapkan oleh distributor pulsa yang Anda gunakan, maka semakin besar pula besaran keuntungan yang akan Anda dapatkan.

Meski pun begitu, perlu diingat, harga pulsa elektrik yang murah bukan lah segala � gala nya. Dalam hal ini, Anda juga wajib mempertimbangkan permasalahan kualitas pelayanan distributor tersebut. Jangan sampai, hanya karena embel � embel harga yang murah, usaha jualan pulsa Anda menjadi terbengkalai karena permasalahan deposit yang sulit, permasalahan server yang sering mengalami gangguan, dan permasalahan � permasalahan lain nya.

2. Manfaatkan Sistem Downline yang Disediakan Oleh Distributor Pulsa yang Anda Gunakan

Sistem Downline Pulsa untuk Penghasilan TambahanSelain memperhatikan harga jual dan juga kualitas layanan yang diberikan oleh distributor, untuk memaksimalkan keuntungan Anda di bisnis ini, Anda juga kami sarankan untuk lebih memilih distributor pulsa yang menggunakan / menerapkan sistem downline kepada setiap klien / agen nya.

Mengapa? Karena dengan sistem ini, peluang keuntungan yang bisa Anda dapatkan akan menjadi lebih banyak. Dengan memanfaatkan sistem downline yang tersedia, maka Anda bisa mendapatkan keuntungan tambahan dari setiap transaksi yang dilakukan oleh downline yang berhasil Anda rekrut.
Dalam hal ini, semakin banyak downline yang berhasil Anda rekrut, penghasilan yang bisa Anda raup dari bisnis ini pun akan semakin besar.

3. Jualan Aksesoris Handphone

Tips ke tiga yang bisa Anda jalankan untuk memaksimalkan keuntungan di bisnis jual pulsa adalah dengan turut menyediakan berbagai macam aksesoris handphone di warung / konter pulsa Anda.

Seperti yang telah kita ketahui bersama, proses pengisian pulsa biasa nya akan memakan sedikit waktu. Nah, ketika ada konsumen yang membeli pulsa di konter pulsa Anda dan di konter tersebut Anda menyediakan berbagai macam aksesoris handphone, sebagian dari mereka pasti akan tertarik untuk membeli produk aksesoris yang Anda pajang tersebut.

4. Manfaatkan Berbagai Macam Alternatif Cara Menjual Pulsa

Untuk memaksimalkan keuntungan di bisnis ini, Anda sebaiknya juga memanfaatkan berbagai macam alternatif cara menjual pulsa yang tersedia pada saat ini.

Dalam hal ini, ada dua macam alternatif cara menjual pulsa yang bisa Anda gunakan, yaitu cara menjual pulsa dengan metode konvensional dan cara menjual pulsa dengan metode modern.

Cara menjual pulsa dengan metode konvensional normal nya bisa dilakukan oleh setiap orang, yaitu dengan jalan membuka konter pulsa atau pun dengan menjadi agen pengisian pulsa. Sampai saat ini, opsi cara menjual pulsa yang satu ini tergolong masih cukup potensial untuk diaplikasikan, namun jangkauan konsumen yang dapat diraup benar � benar sangat terbatas.

Hal tersebut berbeda dengan cara menjual pulsa dengan metode modern, yaitu dengan menggunakan sistem konter pulsa online / website pengisian pulsa. Dengan memanfaatkan metode ini, Anda akan bisa menjangkau konsumen dari seluruh pelosok wilayah Indonesia (tentu nya yang telah terjangkau oleh koneksi / jaringan internet).

Nah, jadi sudah terbukti kan jika keuntungan jual pulsa benar � benar sangat menggiurkan? Lantas, setelah mengetahui hitung � hitungan keuntungan yang bisa didapatkan dari bisnis pulsa di atas, apakah Anda tertarik untuk terjun ke usaha yang satu ini?


Sumber gambar :
flickr.com (diedit)
pixabay.com (diedit)
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
© Copyright 2017 Belajar Ilmu Bisnis